Jumat, 11 November 2011

Peranan Desain untuk Interaksi Manusia dengan Komputer

Pada blog kali ini, saya akan membahas tentang peranan desain untuk interaksi manusia dengan komputer. Maksud dari interaksi manusia dengan komputer itu sendiri adalah terjalinnya hubungan antara manusia dengan komputer, dengan adanya desain dapat membantu kita untuk berinteraksi dengan komputer.

Contoh dari peranan desain untuk manusia dan komputer itu sendiri adalah adanya simbol-simbol pada suatu tool yang desainnya mewakilkan fungsi dari tool itu sendiri, ini semua dapat membantu manusia dalam memahami kegunaan atau fungsi dari tool-tool dalam komputer tersebut.

Sebagai contoh pada microsoft office word, kita mengenal tool B pada toolbar. Tool B tersebut memiliki fungsi untuk menebalkan suatu tulisan atau dalam bahasa Inggris huruf yang bercetak tebal itu berarti bold. Sehingga, simbol B itu berasal dari kata Bold. Jika kita ingin menebalkan suatu tulisan, kita dapat memblok tulisan tersebut lalu kita klik simbol B atau cara cepatnya kita dapat mengklik ctrl + B.

Dalam microsoft office word juga kita mengenal simbol I yang berfungsi memiringkan suatu tulisan. Simbol I berasal dari kata dalam bahasa inggris yaitu italic yang berarti cetakan miring. Jika kita ingin memiringkan suatu tulisan, kita dapat memblok tulisan tersebut lalu kita klik simbol I atau cara cepatnya kita dapat mengklik ctrl + I.

Kita juga mengenal tool U. Tool ini berfungsi menggarisbawahi suatu tulisan. Tool U berasal dari kata underline dalam bahasa inggris yang berarti menggarisbawahi. Jika kita ingin menggarisbawahi suatu tulisan, kita dapat memblok tulisan tersebut lalu kita klik simbol U atau cara cepatnya kita dapat mengklik ctrl + U. Dari contoh-contoh diatas dapat disimpulkan bahwa dengan adanya suatu desain pada icon-icon atau suatu tool dapat memudahkan kita untuk mengetahui fungsi dari icon atau tool tersebut. Itulah yang menjadikan peranan desain sangat berpengaruh penting dalam memudahkan kita para manusia berinteraksi dengan komputer.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar